2.2.3
Karakteristik Populasi atau Demografi
Berdasarkan
data demografi tahun 2010, Kecamatan Bogorejo dengan luas wilayah 4,960 Ha
memiliki jumlah penduduk sebesar 23.548 jiwa. Jumlah ini menurun dari tahun
2009 yang jumlahnya sebesar 24.296 jiwa. Pertumbuhan penduduk di Kecamatan
Bogorejo tergolong rendah, hal ini dapat dilihat dari jumlah penduduk usia muda
dan tua relatif sama
Desa
Nglengkir memiliki jumlah penduduk terbanyak dibandingkan dengan desa-desa lain
yang ada di Kecamatan Bogorejo. Desa Nglengkir ini memiliki jumlah penduduk
sebanyak 3.272 jiwa dengan luas desa sebesar 847 Ha. Meskipun Desa Nglengkir
ini merupakan desa dengan penduduk terbanyak, namun desa ini bukan menjadi desa
yang terpadat. Kepadatan Desa Nglengkir ini sebesar 3,86 jiwa/Ha. Tingkat
kelahiran di Desa Nglengkir cukup tinggi apabila dibandingkan dengan desa-desa
lain. Hal ini terbukti dari jumlah penduduk pada kelompok umur 0-4 yang cukup
besar yaitu 190 jiwa. Penduduk di desa ini didominasi oleh penduduk dengan
kelompok umur 15-19 tahun. Penduduk dengan kelompok umur 20-24 tahun terbilang
sedikit karena pada umumnya mereka merantau keluar daerah bahkan keluar kota
untuk waktu yang relatif lama.
Berbanding
terbalik dengan Desa Nglengkir, Desa Karanganyar merupakan desa dengan jumlah
penduduk paling sedikit. Desa Karanganyar ini memiliki jumlah penduduk sebanyak
518 jiwa dengan luas wilayah sebesar 154 Ha. Kepadatan pada Desa Karanganyar
ini hanya sebesar 3,36 jiwa/Ha. Penduduk Desa Karanganyar didominasi oleh
penduduk dengan kelompok umur 45-49 tahun. Sebagian besar penduduk pada
kelompok umur tersebut bermatapencaharian sebagai petani kecil. Tingkat
kematiannya dapat dikatakan cukup tinggi karena jumlah penduduk pada kelompok
umur 70-74 tergolong sedikit.
Desa dengan kepadatan tertinggi berada pada Desa Jeruk. Desa Jeruk memiliki kepadatan 7,28 jiwa/Ha dengan jumlah penduduk 1194 jiwa dan luas wilayah sebesar 164 Ha. Mayoritas penduduk di Desa Jeruk merupakan penduduk dengan kelompok umur 35-39 tahun. Penduduk dengan kelompok umur 20-24 tergolong sedikit karena rata-rata penduduk pada usia ini pergi merantau keluar kota.
0 komentar:
Posting Komentar